NU Kendal – BPR Nusamba Teken Kerjasama

Kendal, pcnukendal.com – Ketua Pengurus Cabang NU Kendal, KH  Mohamad Danial Royyan dan Direktur Utama PT BPR Nusamba Cepiring Bambang Susanto melakukan penandatanganan kerjasama usai kegiatan pengajian selapanan di Graha NU Kendal, Sabtu pagi (28/09).

Kesepakatan kerjasama kedua pihak berupa referensi fasilitasi kredit harmoni plus sektor penggunaan pendanaan pendaftaran haji.

Dirut BPR Nusamba, Bambang Susanto menyampaikan terimakasih atas terjalinnya kerjasama yang sudah dilakukan selama ini dengan NU Kendal. Sebagaimana diketahui, PT BPR Nusamba Cepiring sebelumnya telah bekerjasama dengan Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sedekah NU (LAZISNU) Kendal berupa penyediaan kaleng infaq ke seluruh desa/kelurahan se-Kabupaten Kendal.

“Awalnya kami kesulitan dalam menyalurkan CSR, namun setelah kerjasama dengan LAZISNU akhirnya lahirlah program – program seperti sembako cinta, bedah rumah, bantuan kebakaran, dan bantuan air bersih,” kata Bambang.

Bambang berharap kerjasama tersebut dapat terus terjalin. “Dengan LAZISNU kami sudah menyepakati kerjasama pada hari ulang tahun (harlah) NU sekitar Februari 2020 berupa pengajian umum bareng Gus Muwafiq dan penggalangan dana saat LAZISNU Award yang direncanakan menghadirkan penyanyi campursari internasional Didi Kempot,” ungkapnya.

Ia melanjutkan, “Kerjasama itu sekarang bukan hanya terkait CSR saja tapi juga permodalan termasuk untuk beribadah haji,” lanjut Bambang.

Kerjasama tersebut juga diapresiasi Ketua PCNU Kendal, KH Mohamad Danial Royyan. Ia menginstruksikan kepada seluruh pengurus MWC NU untuk menyukseskan kerjasama tersebut.

Sementara, Ketua LAZISNU Kabupaten Kendal, Khusnul Huda menambahkan kerjasama bukan hanya dengan MWC saja tapi seluruh badan otonom dan lembaga di lingkungan PCNU Kendal. (Moh Fatkhurahman)

Sumber : https://pcnukendal.com/nu-kendal-bpr-nusamba-teken-kerjasama/